Tuntas Dibayarkan Pemkab, Kepesertaan BPJS Perangkat Desa di Minsel Sudah Diaktifkan

oleh
oleh

(Portalsulutnew.com) MINSEL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) dalam hal ini Bupati Franky Donny Wongkar (FDW), sigap merespons terkait persoalan ketidakaktifan kepesertaan BPJS bagi perangkat desa di Minsel.

Menyikapi hal itu, Pemkab Minsel melunasi pembayaran biaya kepesertaan BPJS, untuk membuka kembali akses layanan kesehatan yang esensial bagi para perangkat desa.

Kepala Kantor BPJS Amurang, Meisria Kaparang, ketika dikonfirmasi terkait pelunasan pembayaran kepesertaan BPJS perangkat desa di Minsel, membenarkan hal itu. ,

” Setelah pelunasan dilakukan, kepesertaan BPJS perangkat desa sudah bisa diakses kembali. Aktivasi ini bersifat otomatis, karena dana yang diperlukan telah diterima. Sekarang, para perangkat desa dapat memeriksa status kepesertaan mereka tanpa kendala,” terang Kaparang.

Ia menambahkan, bahwa jumlah dana yang ditransfer oleh Pemkab Minsel sesuai dengan tagihan resmi dari BPJS.

“Pembayaran telah dilakukan secara akurat. Jika ada anggota perangkat desa yang masih mengalami masalah, kami siap memberikan bantuan. Jangan ragu untuk menghubungi kami,” tegasnya.

Sebelumnya, Pemkab Minsel telah memenuhi kewajibannya dengan membayar sekitar Rp1,6 miliar kepada BPJS, yang mencakup biaya kepesertaan 4.202 perangkat desa beserta anggota keluarganya. Langkah ini tidak hanya menjamin kesehatan mereka, tetapi juga memperkuat komitmen pemerintah dalam mendukung para pahlawan desa yang berkontribusi dalam pembangunan daerah.

Sementara itu, Bupati Frangky Wongkar menagatakan, tindakan cepat Pemkab Minsel beserta jajaran dalam menyelesaikan persoalan kepesertaan BPJS bagi para perangkat desa sudah sangat tepat. Karena menurutnya, kesehatan perangkat desa menjadi prioritas utama.

“Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap perangkat desa mendapatkan perlindungan kesehatan yang layak. Mereka adalah garda terdepan dalam pelayanan masyarakat,” pungkas Bupati FDW. (dotu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.